PROGRAM SIAP KERJA
Membantu Mahasiswa / Siswa/Pencari Kerja Siap Kerja hingga diterima bekerja.
MENGAPA PROGRAM SIAP KERJA PENTING BAGI MAHASISWA/SISWA/PENCARI KERJA?
Program Siap Kerja dari Link Productive adalah sebagai solusi banyaknya mahasiswa / siswa /pencari kerja yang ketika lulus belum dapat Siap Kerja karena belum memiliki Skill yang dibutuhkan oleh Dunia Kerja.
Dari hasil Survey beberapa HRD Perusahaan juga mengatakan bahwa sangat banyak mahasiswa / siswa yang baru lulus (fresh graduate) belum memiliki Skill yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Hal ini sangat menyulitkan para HRD untuk mendapatkan calon tenaga kerja yang cocok yang langsung bisa kerja dengan baik sesuai target.
Kamu mahasiswa / siswa / pencari kerja yang masih aktif kuliah / sekolah atau pun yang sudah lulus harus melihat kedepan tentang realita yang akan dihadapi sebenarnya ketika lulus dan melamar kerja.
Ilustrasi dibawah bisa sangat menggambarkan bagaimana banyaknya mahasiswa / siswa yang merasakan ketika melamar kerja di suatu perusahaan belum dapat diterima / proses gagal, karena Skill yang dibutuhkan tidak sesuai dengan harapan Skill dari Perusahaan.
Kamu semua yang masih aktif sebagai mahasiswa/siswa yang setelah lulus mau cari kerja, ga mau kan merasakan ilustrasi seperti gambar dibawah.
Selain itu baru-baru ini juga pemerintah melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset & Pendidikan Tinggi telah meluncurkan Program Kampus Merdeka untuk Universitas, dan Program SMK Bisa untuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Serta Program Kartu Prakerja bagi Para Pencari Kerja yang ingin meningkatkan skill nya.
Seluruh program tersebut sangat Inline (Selaras) dengan Program Siap Kerja dari Link Productive.
LAYANAN PROGRAM SIAP KERJA
Alur proses Program Siap Kerja Link Productive membantu banyak mahasiswa / siswa / pencari kerja untuk dapat Siap Kerja dengan meningkatkan Skill Sesuai dengan kebutuhan Dunia Kerja.
SEMINAR SIAP KERJA
Memperluas Wawasan Ikuti Banyak Seminar Siap Kerja Gratis di Link Productive
TRAINING BASED ON PROJECT
Meningkatkan Skill Mahasiswa / Siswa dengan lebih besar tingkat efektivitas nya karena langsung mengerjakan sesuatu project yang sama dilakukan di perusahaan.
Disarankan kepada mahasiswa / Siswa untuk dapat mengambil minimal 1 - 3 Posisi Kerja di Perusahaan, untuk semakin bisa mengembangkan peluang diterima bekerja di Perusahaan.
Dalam Training Based on Project ini pada nantinya kamu akan dilatih untuk dapat mengerjakan pekerjaan yang sama dengan yang dilakukan di perusahaan. Setiap sesi Training akan dilakukan praktek pekerjaan. Jadi diharapkan kamu yang mengikuti program ini akan dapat lebih meningkatkan Skill sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Trainer dari Training Based On Project ini adalah semuanya dari para praktisi berpengalaman.
Beberapa Profil Praktisi Terdaftar di Link Productive
Link Productive banyak bekerjasama dengan para praktisi untuk dapat memberikan training berbasis praktek sesuai dengan yang dikerjakan di suatu perusahaan atau praktek bisnis UMKM.
Hal ini akan semakin dapat memberikan pemahaman yang terbaik bagi seluruh mahasiswa untuk mendapatkan gambaran dunia kerja yang sesungguhnya.
Buyer ExecutivePT. Lotte Chmeical Titan Nusantara
Product Web ManagerNiagahoster
BIMBINGAN KERJA PRAKTEK (MENDAPATKAN PENGALAMAN KERJA)
Link Productive Membantu Mendapatkan Tempat Kerja Praktek dengan banyak melakukan kerjasama dengan UMKM & Pariwisata sebagai sarana melakukan implementasi project training yang telah diberikan.
Mahasiswa / Siswa / Pencari Kerja yang sudah mengikuti Training Based On Project dengan sudah menyelesaikan seluruh tugas pekerjaan praktek yang diberikan, maka Mahasiswa / Siswa / Pencari Kerja tersebut melakukan Praktek Kerja di UMKM & Pariwisata untuk implementasi detail project yang telah disampaikan.
BIMBINGAN PENULISAN CV & PORTOFOLIO
Mahasiswa / Siswa / Pencari Kerja akan praktek untuk membuat Curriculum Vitae (CV) & Portofolio yang sesuai dengan keinginan HRD, sesuai dengan format yang telah ditentukan dari Link Productive berdasarkan pada Seminar, Training Based On Project & Praktek Kerja yang telah dilakukan bersama Link Productive. Kamu tidak diajarkan cara desain ya, tapi yang paling penting adalah penulisan experience yang telah dilakukan bersama Link Productive di CV & Portofolio kamu.
BIMBINGAN SIMULASI INTERVIEW KERJA & PSIKOTEST
Mahasiswa / Siswa akan diberikan simulasi Interview Kerja & Simulasi Psikotest.
PERSIAPAN MELAMAR LOWONGAN KERJA VIA ONLINE
Productivers akan diberikan informasi Lowongan Kerja pada posisi yang sesuai dengan training dan pengalaman yang didapatkan.
Mahasiswa / Siswa yang telah mengisi Formulir CV sesuai dengan arahan dari Tim Link Productive, maka Mahasiswa / Siswa yang sudah lulus mendapatkan informasi Lowongan Kerja serta dapat melakukan Apply Lowongan Kerja.
CONTOH CURRICULUM VITAE (CV) & POROTOFLIO SETELAH MENGIKUTI PROGRAM SIAP KERJA